Anwar Menang Poling Pemilu Sela
PERMATANG PAUH(SINDO) – Pemimpin oposisi Malaysia Anwar Ibrahim kemarin dinyatakan unggul dalam jajak pendapat sehari sebelum pemilu sela.
Hal itu membuktikan bahwa permainan curang yang dilakukan Barisan Nasional (BN) tidak berdampak banyak terhadap hasil pemilu. Direktur Pusat Penelitian Merdeka Ibrahim Suffian mengatakan, Anwar sepertinya akan meraih kemenangan dalam pemilu sela Permatang Pauh.Jajak pendapat yang diselenggarakan Pusat Penelitian Merdeka menyebutkan, 57% responden yakin Anwar akan membawa perubahan yang menguntungkan bagi rakyat tanpa memandang perbedaan etnis.
”Anwar akan menang,” ujar Ibrahim Suffian.Dia mengatakan, pemilu sela itu menjadi ujian bagi siapa saja yang mampu melindungi kepentingan- kepentingan mayoritas etnis Melayu. Suffian menegaskan, tuduhan sodomi yang baru tidak akan memengaruhi publik untuk menarik dukungan pada Anwar.
Jajak pendapat itu juga menunjukkan, 59% responden yakin tuduhan seksual kepada Anwar adalah bermotif politis. Kemudian 57% responden tidak percaya terhadap tuduhan sodomi kepada Anwar. Sementara kemarin, Anwar Ibrahim yakin memenangi pemilu sela yang dilaksanakan hari ini.Keyakinan itu muncul di tengah permainan jual beli suara oleh BN serta langkah BN meningkatkan ketegangan rasial.
”Saya sangat yakin, dengan rahmat Tuhan,kita akan menang.Kita akan bertarung dengan mesin pemerintah yang telah menghabiskan miliaran dolar untuk mencegah saya mencapai kejayaan,” ungkap Anwar. ”Ya, sudah ada beberapa anggota parlemen yang telah memberikan dukungan kepada saya,” imbuhnya pada konferensi pers kemarin. Anwar juga menyatakan BN telah putus asa menghadapi strategi dan langkah yang dilakukan kubu oposisi pada pemilu sela.
Segala trik kotor dilakukan untuk mengganjal Anwar maju ke parlemen. ”Apa yang dilakukan BN menunjukkan mereka tidak memiliki harapan untuk menang,”ujar Anwar. Anwar puas berkampanye selama 10 hari menjelang pemilu sela yang digelar hari ini. ”Jika kita melihat,dukungan di akar rumput memang sangat bagus.Tapi kita harus yakin bahwa tidak akan ada pemalsuan suara,” ungkapnya. Dia mengatakan berapa pun margin kemenangan,apakah satu atau 10.000, tidak menjadi masalah baginya.
”Yang penting bagi saya adalah menang, berapa pun selisihnya,” tambahnya. Pada pemilu sela hari ini, Anwar, 61, akan bertanding melawan Arif Shah Omar Shah yang mewakili BN.Anwar mengikuti pemilu menggantikan istrinya,Wan Azizah Wan Ismail. Pada kampenye terakhirnya di Ramlang Porigi,Anwar juga mengajak seorang ulama yang menjadi saksi dalam sumpah di bawah Alquran yang dilakukan Saiful Bukhari Azlan, pria yang melaporkan tuduhan sodomi pada Anwar.
Ulama yang tidak disebutkan namanya itu meragukan sumpah yang dilakukan Saiful. Ulama itu mengatakan sumpah itu hanya salah satu bagian politik konspirasi untuk mengganjal oposisi. Saling serang menjadi menu kampanye pemilu sela.Anwar melalui Partai Keadilan Rakyat (PKR) juga mengusung poster bergambar wanita Mongolia Altantuya Shaariibuu dengan tulisan ”Keadilan”.
Shaariibuuu tewas ditembak dan diledakkan tubuhnya pada Oktober 2006. Kasus kematian Shaariibuuu melibatkan Abdul Razak Baginda, teman dekat Wakil Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Istri Anwar, Wan Azizah, dengan penuh emosional berkampanye untuk suaminya.
”Saya memohon Anda-Anda semua untuk memilih suami saya. Suami saya telah dipenjara selama enam tahun lamanya ketika anak-anak kami masih kecil,” ungkapnya. Wan Azizah menduduki kursi parlemen Anwar ketika suaminya dipenjara sejak 1998 atas tuduhan sodomi dan korupsi. Wan Azizah sengaja membangkitkan emosi para peserta kampanye dengan menceritakan kehidupannya.
Dia mengatakan, pemerintah menuduh Anwar melakukan kejahatan keji. ”Tapi, ketika anak-anak saya bertanya kenapa ayah dipenjara? Saya menjawab ayah ingin menolong orang-orang yang kurang beruntung,”tuturnya. Lebih lanjut,Wan Azizah menyerukan agar para pemilih di Permatang Pauh menolak semua tudingan negatif kepada Anwar. Dia mengatakan semua rakyat Malaysia merupakan korban dari rezim BN.
”Pemerintahan ini korup dan seperti setan,”ujarnya. Sementara itu,para analis politik mengatakan Anwar harus mendapatkan sedikitnya 13.388 suara,sama seperti jumlah yang diperoleh istrinya ketika mengikuti pemilu umum pada Maret lalu. Untuk bisa menjadi pemimpin yang kredibel,Anwar diharapkan mampu menggaet 15.000 sampai 20.000 suara. (AP/AFP/Rtr/andika h m)
Hal itu membuktikan bahwa permainan curang yang dilakukan Barisan Nasional (BN) tidak berdampak banyak terhadap hasil pemilu. Direktur Pusat Penelitian Merdeka Ibrahim Suffian mengatakan, Anwar sepertinya akan meraih kemenangan dalam pemilu sela Permatang Pauh.Jajak pendapat yang diselenggarakan Pusat Penelitian Merdeka menyebutkan, 57% responden yakin Anwar akan membawa perubahan yang menguntungkan bagi rakyat tanpa memandang perbedaan etnis.
”Anwar akan menang,” ujar Ibrahim Suffian.Dia mengatakan, pemilu sela itu menjadi ujian bagi siapa saja yang mampu melindungi kepentingan- kepentingan mayoritas etnis Melayu. Suffian menegaskan, tuduhan sodomi yang baru tidak akan memengaruhi publik untuk menarik dukungan pada Anwar.
Jajak pendapat itu juga menunjukkan, 59% responden yakin tuduhan seksual kepada Anwar adalah bermotif politis. Kemudian 57% responden tidak percaya terhadap tuduhan sodomi kepada Anwar. Sementara kemarin, Anwar Ibrahim yakin memenangi pemilu sela yang dilaksanakan hari ini.Keyakinan itu muncul di tengah permainan jual beli suara oleh BN serta langkah BN meningkatkan ketegangan rasial.
”Saya sangat yakin, dengan rahmat Tuhan,kita akan menang.Kita akan bertarung dengan mesin pemerintah yang telah menghabiskan miliaran dolar untuk mencegah saya mencapai kejayaan,” ungkap Anwar. ”Ya, sudah ada beberapa anggota parlemen yang telah memberikan dukungan kepada saya,” imbuhnya pada konferensi pers kemarin. Anwar juga menyatakan BN telah putus asa menghadapi strategi dan langkah yang dilakukan kubu oposisi pada pemilu sela.
Segala trik kotor dilakukan untuk mengganjal Anwar maju ke parlemen. ”Apa yang dilakukan BN menunjukkan mereka tidak memiliki harapan untuk menang,”ujar Anwar. Anwar puas berkampanye selama 10 hari menjelang pemilu sela yang digelar hari ini. ”Jika kita melihat,dukungan di akar rumput memang sangat bagus.Tapi kita harus yakin bahwa tidak akan ada pemalsuan suara,” ungkapnya. Dia mengatakan berapa pun margin kemenangan,apakah satu atau 10.000, tidak menjadi masalah baginya.
”Yang penting bagi saya adalah menang, berapa pun selisihnya,” tambahnya. Pada pemilu sela hari ini, Anwar, 61, akan bertanding melawan Arif Shah Omar Shah yang mewakili BN.Anwar mengikuti pemilu menggantikan istrinya,Wan Azizah Wan Ismail. Pada kampenye terakhirnya di Ramlang Porigi,Anwar juga mengajak seorang ulama yang menjadi saksi dalam sumpah di bawah Alquran yang dilakukan Saiful Bukhari Azlan, pria yang melaporkan tuduhan sodomi pada Anwar.
Ulama yang tidak disebutkan namanya itu meragukan sumpah yang dilakukan Saiful. Ulama itu mengatakan sumpah itu hanya salah satu bagian politik konspirasi untuk mengganjal oposisi. Saling serang menjadi menu kampanye pemilu sela.Anwar melalui Partai Keadilan Rakyat (PKR) juga mengusung poster bergambar wanita Mongolia Altantuya Shaariibuu dengan tulisan ”Keadilan”.
Shaariibuuu tewas ditembak dan diledakkan tubuhnya pada Oktober 2006. Kasus kematian Shaariibuuu melibatkan Abdul Razak Baginda, teman dekat Wakil Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Istri Anwar, Wan Azizah, dengan penuh emosional berkampanye untuk suaminya.
”Saya memohon Anda-Anda semua untuk memilih suami saya. Suami saya telah dipenjara selama enam tahun lamanya ketika anak-anak kami masih kecil,” ungkapnya. Wan Azizah menduduki kursi parlemen Anwar ketika suaminya dipenjara sejak 1998 atas tuduhan sodomi dan korupsi. Wan Azizah sengaja membangkitkan emosi para peserta kampanye dengan menceritakan kehidupannya.
Dia mengatakan, pemerintah menuduh Anwar melakukan kejahatan keji. ”Tapi, ketika anak-anak saya bertanya kenapa ayah dipenjara? Saya menjawab ayah ingin menolong orang-orang yang kurang beruntung,”tuturnya. Lebih lanjut,Wan Azizah menyerukan agar para pemilih di Permatang Pauh menolak semua tudingan negatif kepada Anwar. Dia mengatakan semua rakyat Malaysia merupakan korban dari rezim BN.
”Pemerintahan ini korup dan seperti setan,”ujarnya. Sementara itu,para analis politik mengatakan Anwar harus mendapatkan sedikitnya 13.388 suara,sama seperti jumlah yang diperoleh istrinya ketika mengikuti pemilu umum pada Maret lalu. Untuk bisa menjadi pemimpin yang kredibel,Anwar diharapkan mampu menggaet 15.000 sampai 20.000 suara. (AP/AFP/Rtr/andika h m)
Komentar